Sunday, April 13, 2014

Review Nokia XL

// // 1 comment
NOKIA, salah satu brand handphone yang beberapa waktu lalu sempat kalah bersaing ini kembali mencuat ke permukaan dengan gerbakan Nokia X-nya yang berbasis Android. Setelah mengeluarkan produk Lumia yang berbasis Windows Phone, akhirnya Nokia yang sudah dibeli Microsoft ini terjun ke dunia Android.

Nokia terjun ke dunia Android tidak langsung mengadopsi Android dari Google, tetapi memberikan modifikasi-modifikasi sehingga membuat interface Nokia XL ini mirip dengan Nokia Lumia. Dengan itu, langkah ini dijuluki AOSP (Android Operating System Project). Selain itu Nokia juga tidak memasukkan GAPPS (Google Apps) ke dalam Nokia XL, dan GAPPS diganti dengan aplikasi-aplikasi yang dimiliki oleh Nokia seperti Here Maps, Here Drive, Skype, dll.



Nokia XL ini memiliki fitur yang belum dimiliki di perangkat Android lain. Fitur ini adalah Fastlane. Fastlane merupakan jalan pintas menuju aplikasi yang baru saja dibuka. Sistem kerjanya mirip recent apps yang ada di Android. Tetapi interface dari fastlane jauh lebih baik dari recent apps di Android, karena memiliki opsi yang lebih.


Nokia XL ini juga dilengkapi beberapa perangkat yang memiliki spesifikasi yang memberikan kinerja optimal. Di antaranya adalah sebagai berikut.

  • Dimensi Panjang: 141,4 mm Lebar: 77,7 mm 
  • Ketebalan: 10,9 mm 
  • Berat: 190 g 
  • Layar dan Antarmuka Pengguna Ukuran layar: 5 '' 
  • Resolusi layar: WVGA (800 x 480) 
  • Fitur tampilan: Kontrol kecerahan, Tanggapan taktil, Sensor orientasi, Layar Nokia Glance, Ketukan ganda di layar, Sudut tampilan lebar 
  • Warna layar: TrueColor (24-bit/16 M) 
  • Aspek rasio: 15:9 
  • Kerapatan piksel: 187 ppi 
  • Teknologi layar: LCD 
  • Teknologi layar sentuh: Sentuhan Multi Titik 
  • Kapasitif Sensor: Sensor Cahaya Sekitar, Akselerometer, Sensor Jarak 
  • Jenis kartu SIM: Micro SIM 
  • Dual SIM: Kedua SIM Aktif 
  • Konektor pengisian daya: Micro-USB Konektor 
  • AV: Konektor audio 3,5 mm 
  •  Konektor sistem: Micro-USB-B 
  • USB: USB 2.0 
  • Profil Bluetooth: Headset Profile (HSP) 1.2, Hands-Free Profile (HFP) 1.5, Phone Book Access Profile (PBAP) 1.0, Advanced Audio Distribution Profile (A2DP) 1.2, General Audio/Video Distribution Profile (GAVDP), General Audio/Video Distribution Profile (GAVDP) 1.2, Dial-Up Networking Profile (DUN), File Transfer Profile (FTP), Object Push Profile (OPP) 1.2, Audio/Video Remote Control Profile (AVRCP) 1.3 
  • Wi-Fi: WLAN IEEE 802.11 b/g/n 
  • Keamanan WLAN: EAP-TTLS/MSCHAPv2, WPA, WEP, WPA-Enterprise, WPA-Personal, PEAP-MSCHAPv2, WPA2 (AES/TKIP), WPA2-Enterprise, WPA2-Personal, EAP-TLS 
  • Konektivitas nirkabel lainnya: WAPI 
  • Data Jaringan WCDMA: 900 MHz, 2.100 MHz (HSDPA, HSUPA)
  • Jaringan GSM: 850 MHz, 900 MHz, 1.800 MHz, 1.900 MHz (EGPRS, GPRS) 
  • Kapasitas baterai: 2000 mAh 
  • Voltase baterai: 3,7 V 
  • Nama prosesor: Qualcomm Snapdragon™ S4 
  • Jenis prosesor: Dual-core 1 GHz 
  • Memori RAM: 768 MB 
  • Memori Internal: 4 GB 
  • Memori External: up to 32 GB 
  • Sistem operasi: Platform perangkat lunak Nokia X berbasis Android
  • Software release: Platform perangkat lunak Nokia X 1.0 
  • Pembaruan perangkat lunak: Firmware update Over The Air (FOTA) 
  • Kamera utama: 5 MP 
  • Resolusi kamera: 2592 x 1944 piksel 
  • Bilangan F/apertur kamera: f/2,8 
  • Jarak fokus kamera: 32 mm 
  • Lampu Kilat Kamera: Lampu kilat LED 
  • Resolusi Kamera kedua: 1600 x 1200 pixels 
  • Bilangan f/apertur kamera kedua: f/2,8 
  • Kamera kedua: HD 2 MP 

Dengan spesifikasi yang bisa dibilang lumayan, Nokia XL ini dibandrol dengan harga sekitar Rp 1.700.000. Menurut saya lumayan untuk sebuah produk pertama. Selain itu, Nokia ini membawa platform baru hasil modif dari Android yang dijuluki Nokia X. Dengan nomor firmware pertamanya Nokia X 1.0.
Untuk mengetahui spesifikasi Nokia XL lebih detail, silakan kunjungi webssite resmi Nokia.


1 comment: Leave Your Comments

Berkomentarlah dengan kata-kata yang baik, kritik yang membangun dan saran yang sopan. Agar tercipta kerukunan di dunia maya ini. :D

Terima kasih sudah mengunjungi blog saya. :)